Adalah suatu penyakit kulit menular yang disebabkan oleh Sarcoptes scabiei, dengan ditandai oleh luka-luka dalam berbagai bentuk, disertai rasa yang sangat gatal.
Pengobatan menggunakan tanaman obat
Berendam dalam air Bratawali ( Tinospora rumphii Boerl )
Rajang kurang lebih satu meter batang dan rebus dalam 4 liter air selama 15 menit, tambahkan air secukupnya untuk digunakan berendam apabila banyak bagian di tubuhnya yang terserang.
Untuk orang dewasa gunakan ini untuk mengkompres panas pada bagian-bagian yang terserang saja.
Daun Kemboja ( Plumeria acuminate Ait )
Rebus 1 mangkuk daun kemboja segar yang dirajang dan satu batang kecilnya dalam ½ mangkuk minyak kelapa selama kurang lebih 5 menit, biarkan hingga dingin dan simpan dalam botol untuk digunakan sewaktu-waktu. Bubuhkan pada bagian tubuh yang terserang setelah mandi.
Getas mangga ( Mangifera indica Linn. )
Campurkan dengan seksama getas dari batang ataupun kulit pohon mangga dengan minyak. Bubuhkan pada bagian-bagian yang terserang, lakukan 2 kali setiap selesai mandi dan pada malam hari sebelum tidur.
Daun kakawate ( Glirida sepium (Jacg.) Steud)
Peras sari dari daun kakawate, bubuhkan pada bagian-bagian yang terserang setelah mandi dan sebelum tidur.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar